Hidup di zaman modern ini terasa penuh keruwetan. Tuntutan pekerjaan, persaingan, hingga derasnya informasi membuat banyak orang kehilangan ketenangan dalam dirinya. Padahal, hidup tidak selalu harus rumit, kan? Buku ini berisi 24 tulisan berupa perpaduan kisah inspiratif dan esai reflektif yang dekat dengan pengalaman sehari-hari. Setiap tulisan tidak hanya mengisahkan, tetapi juga mengajak…
Dalam kehidupan yang serba cepat ini, sering kali kita justru terjebak dalam lingkaran kemalasan. Kita mungkin malas bangun pagi, malas berolahraga, malas beribadah, atau bahkan malas untuk tersenyum. Kemalasan ini bukan hanya menghambat produktivitas, tetapi juga merampas kebahagiaan dan kesehatan kita. Nah, buku Biar Nggak Malas-Malasan Lagi ini hadir untuk menawarkan solusi praktis dan inspi…
Dalam kehidupan sehari-hari, memaafkan tidak hanya berarti melupakan kesalahan, tetapi juga menerima, memahami, dan berdamai dengan diri sendiri serta orang lain. Buku ini menghadirkan beragam kisah nyata yang inspiratif disertai ulasan bermakna, menawarkan pelajaran berharga tentang keindahan yang tersembunyi di balik setiap luka dan perjalanan menuju pemulihan. Kami percaya bahwa setiap pe…
Kita akan menjelajahi salah satu aspek paling penting dalam perjalanan hidup: belajar merelakan kegagalan. Buku ini hadir sebagai kompas untuk membimbing kalian melewati tantangan, kekecewaan, dan ketidakpastian yang sering menyertai setiap langkah menuju kesuksesan. Sering kali, kita terjebak dalam persepsi bahwa kegagalan adalah akhir dari segalanya. Namun, sesungguhnya, kegagalan adalah b…
Pernahkah kalian merasa terjebak dalam pusaran pikiran yang terus berputar tanpa henti? Memikirkan suatu hal berulang-ulang, merasa cemas dan bingung, tetapi pada akhirnya tidak menemukan solusi yang jelas? Fenomena ini tidak hanya melanda sebagian orang, tetapi hampir semua orang pernah merasakannya. Namun, apakah overthinking ini benar-benar tidak bisa diatasi? Apakah kita harus terus terj…
Kita hidup di tengah dunia yang sering kali menilai dari pencapaian, penampilan, dan pengakuan. Tak jarang, demi terlihat cukup, kita justru kehilangan diri sendiri. Alhasil, setiap orang pernah merasa ingin menjadi ‘versi lain’ dari dirinya sendiri—lebih hebat, lebih populer, lebih kaya, atau lebih disukai banyak orang. Buku ini lahir dari perjalanan pribadi dan pengamatan sehari-h…
Melalui buku ini, para penulis membeberkan fakta bahwa toxic relationship sangatlah berbahaya. Sebab ia bisa mencederai siapa pun yang ada di lingkungan tersebut. Ia tidak hanya membawa luka batin, tetapi juga trauma yang berkepanjangan. Termasuk kehilangan kepercayaan terhadap sebuah hubungan atau orang lain (trust issue). Meski sebenarnya, siapa pun memiliki potensi yang sama dalam sebuah …